Di dunia konstruksi yang semakin maju, banyak kontraktor memilih memakai atap baja ringan. Khususnya jenis genteng metal pasir dan spandek. Setiap penutup mempunyai kelebihan serta kekurangan masing-masing. Entah dari segi harga, ketahanan, tekstur hingga warna.
Perbedaan Genteng Metal Pasir dan Spandek
Meski sama-sama dari baja ringan, namun atap metal pasir memiliki perbedaan jika kita bandingkan dengan metal spandek. Berikut sejumlah perbandingannya.
1. Material Campuran dan Ketebalan
Atap metal pasir menggunakan baja ringan tipis dengan tambahan lapisan pasir untuk memperkuat kegunaan dan estetika. Biasanya memiliki ukuran ketebalan 0,3-0,5 mm dengan panjang 6-7 mm, dan lebar 1,060 mm.
Untuk metal spandek juga terbuat dari baja ringan. Hanya saja menggunakan campuran 55% aluminium, 43 seng dan silikon. Dari segi ketebalan umumnya setara 0,3-0,5 mm dengan ukuran panjang maupun lebar menyesuaikan produksi pabrik.
2. Segi Kekuatan
Genteng metal pasir menggunakan pasir sebagai lapisan permukaan. Ini memberi perlindungan ekstra dari karat yang diakibatkan oleh pergantian suhu dan cuaca setiap tahunnya.
Di sisi lain, metal spandek memiliki ketebalan lebih sedikit dari metal pasir. Pengguna bisa mengecek kekuatan dengan kode branding yang tertera di produk barang pada saat membeli.
3. Ketahanan Warna
Cat warna pada genteng metal pasir hanya terdapat di permukaan lapisan pasir saja. Jika terpapar sinar matahari terus menerus akan mudah terkelupas, sehingga warna mudah pudar.
Untuk atap metal spandek, pewarnaan sudah menggunakan teknologi cat khusus permukaan baja. Meski terkena paparan sinar panas terus menerus dijamin tidak merubah warna maupun ketahanannya.
4. Ketangguhan Meredam Suara Bising
Terakhir, ketebalan lapisan pasir yang dimiliki permukaan atap metal pasir mampu meredam bising. Khususnya yang disebabkan hujan deras.
Berbeda dari spandek, cenderung berisik dan mengganggu kenyamanan, apalagi saat malam hari. dimana orang lain bisa beristirahat nyaman, ini malah sebaliknya.
Dari penjelasan di atas, bisa disimpulkan jika perbedaan antara kedua jenis atap ini relatif signifikan. Jika mengutamakan kekuatan serta pemakaian jangka panjang, sebaiknya pilih metal spandek. Namun jika mengharapkan hunian nyaman dan bebas dari suara bising hujan bisa memasang genteng metal pasir.
